Tips dan trik bagaimana membeli Domain dan Hosting

baru bisa posting lagi maklum ada sedikit kesibukan bolak-balik ngerjain pesanan orang buat website . ada waktu luang akhirnya bisa posting lagi . saya sering menerima email dari beberapa teman yang menanyakan tentang domain dan hosting
sebenarnya apa sih domain dan hosting

buat anda yang sering main di belantara bisnis online mungkin pasti sudah faham apa itu domain dan hosting tapi buat teman-teman yang baru memulai masuk dunia bisnis online mungkin agak bingung juga , ini email yang saya dapat ” mas saya mau mulai bisnis online tapi katanya harus punya domain dan hosting ,saya belum tahu mas apa itu domain dan hosting maklum mas pemula mohon pencerahannya ya “

saya coba jelaskan sedikit ya apa itu domain dan hosting , kalau anda mau ,memulai suatu usaha misalnya bikin warung indomie gitu tentu warung itu ada namanya misalnya , warung indomie kenyang mantap ” itu misalnya ya ..

nah itu lah yang orang ingat kalau mau datang kewarung anda lagi , dan di bisnis online sama saja tentu untuk membuka usaha di internet anda butuh nama yang memudahkan pengunjung datang ke warung anda atau bahasa lainnya website nah dibisnis online nama warung kita adalah domain itu tadi

kalau sudah punya nama warung tentu juga harus punya lokasi atau tempat untuk menampung barang dagangan kita betul ga , kalau ga punya mau jualan dimana .hehhehe

lokasi buat jualan yang digunakan untuk menampung barang dagangan kita itu kalau di bisnis online disebut HOSTING , faham khan tanpa hosting di bisnis online kita ga bisa jualan apa yang mau dijual lha wong barangnya aja ga ada …

sekarang sudah faham ya apa itu domain dan hosting , pertanyaan selanjutnya dimana beli hosting dan domain yang murah tapi berkualitas , buat teman-teman yang belum memiliki domain dan hosting berikut ini pertimbangannya sebelum memiliki domain hosting

* perhatikan sistem server yang digunakan linux atau window
* perhatikan kapasitas Bandwith yang diberikan sesuaikan dengan kebutuhan anda
* perhatikan kapsitas Disk space
* ada fasilitas addon domain atau tidak
* ada fasilitas sub-domain atau tidak
* lihat jumlah database yang diberikan

nah itu hal-hal penting yang harus teman-teman perhatikan waktu mau beli hosting, sekarang bagaimana membeli domain adakah trik khususnya , pasti dong… nih perhatikan saja hal-hal penting dibawah ini :

* domain harus bersesuaian dengan topik bisnis
* domain usahan singkat sederhana jadi mudah diingat
* masukkan keyword dalam domain
* pilih akhiran domain yang sesuai dengan tujuan pembuatan website anda misalnya .com,net.co.id atau .org

nah itu dia yang mesti teman-teman tahu mengenai domain dan hosting , kalau bingung dimana mau beli domain yang berkualitas dan handal beli aja disini

sudahan dulu ya dah pegal nih tangan ntar disambung lagi ke postingan berikutnya saya akan bongkar bagaimana membeli domain yang sudah dibeli orang dengan harga murah sabar ya …

kalau teman-teman punya pendapat lain , monggo di share disini ya